1. Tempat duduk
Ini adalah hal utama dari setiap kendaraan umum. Tempat duduk selalu disediakan di setiap gerbong kereta. Setiap tempat duduk bisa menampung 8 orang penumpang. Empuk dan nyaman, itulah kata yang dapat menggambarkan kondisi tempat duduk tersebut. Berikut ini adalah tempat duduk yang akan sering dilihat oleh penumpang KRL
2. Tempat duduk prioritas
Dari namanya aja ketahuan ya kalau tempat duduk ini khusus untuk penumpang tertentu. Kategori penumpang yang maksud adalah ibu hamil, ibu yang membawa balita, lansia dan penyandang disabilitas. Tempat duduk prioritas ini dapat menampung 3 orang penumpang. Tapi pasti ada yang nanya, kalau jumlah kategori penumpang tersebut banyak dan jumlah kursi prioritasnya tidak cukup, mereka akan duduk dimana? Tenang... Disini tingkat kepekaan penumpang lain akan diuji. Penumpang yang lebih muda atau yang merasa dirinya sehat akan memberikan tempat duduknya bagi penumpang kategori tersebut. Jadi penumpang prioritas ini akan duduk di tempat duduk biasa. Nah ini adalah lokasi tempat duduk prioritas yang terdapat di ujujng tiap gerbong kereta
3. Pegangan tangan
PT. KAI menyediakan fasilitas pegangan tangan bagi penumpang yang berdiri. Tujuannya adalah agar penumpang yang berdiri dapat menyeimbangkan posisinya selagi kereta sedang melaju. Tinggi dari pegangan tangan ini disesuaikan dengan penumpang, yaitu tidak terlalu rendah dan tidak terlalu tinggi. Bentuknya terdapat 2 yaitu segitiga dan lingkaran yang masing-masing berwarna putih
4. Tempat menaruh tas
Tempat ini sangat dibutuhkan bagi penumpang yang membawa tas besar atau tas yang berat. Letaknya ada di depan gantungan untuk pegangan tangan dan tepat diatas tempat duduk penumpang. Bentuknya memanjang, berwarna putih dan bermotif seperti jaring. Biasanya di waktu-waktu padat seperti saat pagi hari (05.00-09.00) dan saat sore menjelang malam hari (17.00-21.00), tempat ini sudah dipenuhi dengan tas-tas penumpang. Berikut adalah gambar untuk fasilitas ini
5. TV
Walaupun di kereta, siapa bilang ga ada fasilitas ini. Fungsi TV disini sebagai media hiburan bagi penumpang selama di dalam perjalanan. Content yang ditampilkan beraneka ragam. Mulai dari thriller film-film yang akan tayang di bioskop, tips-tips dalam bentuk tulisan mengenai kehidupan dan lingkungan sehari-sehari, lelucon dan tentunya sebagai media advertising. PT KAI juga menggunakan media TV sebagai alat untuk memberitahukan informasi mengenai KRL, mulai dari aturan-aturan yang harus ditaati dan cara membeli tiket. Lokasi TV ini berada di tengah setiap gerbong kereta dan memiliki 2 sisi, sehingga penumpang dapat melihat dari 2 arah yang posisi yang berbeda.
Nah gimana guys? Keren juga ya KRL sekarang. Tapi jangan salah, fasilitasnya ga cuma ini aja. Fasilitas-fasilitas di dalam KRL lainnya akan dibahas pada blog selanjutnya.
Semoga bermanfaat yaa informasi ini! :)












Beda sm krl dlu, skr lbh nyaman dan aman
BalasHapusWihh lengkap juga yaa
BalasHapusGood info
BalasHapusduh jadi pengen naik kereta nih setelah sekian lama ga naik, apalagi bareng temen-temen, seru dah keknya! Btw thankyou yaa informasinya bermanfaat dan lengkap!
BalasHapusWow baru tau ada tempat buat naro tas juga. Thankyou buat infonya!
BalasHapusSetelah baca ini, jadi pengen terus naik kereta di daerah jabodetabek
BalasHapuskeretanya kosong ya kak biasanya rame
BalasHapuswah bagus juga ya fasilitasnya ternyata
BalasHapusiya nih, fasilitasnya udah makin keren!
BalasHapuskeren deh sekarang KRL ddi Indonesiaaaa
BalasHapusMakasih ya infonya
BalasHapusjadi pengen naik kereta
BalasHapusUdah keren bgt fasilitas di KRL 🖒 berharap ada fasilitas wifi ni 😝 hahaha thanks for info kakkk
BalasHapusSekarang KRL lebih nyaman ya, salah satu upaya pemerintah supaya semakin banyak masyarakat yang beralih ke public transportation
BalasHapus